Berita Daerah

Wahdah Islamiyah Poso Gelar Pra Mukerda XIII, Matangkan Program Strategis

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pengurus DPD Wahdah Islamiyah Poso serta perwakilan departemen di bawah naungannya. Pra Mukerda XIII dilaksanakan sebagai tahapan penting untuk menyusun, mematangkan, dan menyinkronkan program kerja organisasi agar lebih optimal dan aplikatif dalam menjawab kebutuhan umat.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pengurus DPD Wahdah Islamiyah Poso serta perwakilan departemen di bawah naungannya. Pra Mukerda XIII dilaksanakan sebagai tahapan penting untuk menyusun, mematangkan, dan menyinkronkan program kerja organisasi agar lebih optimal dan aplikatif dalam menjawab kebutuhan umat.

Rangkaian kegiatan diawali dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan sambutan serta arahan strategis dari Ketua DPD Wahdah Islamiyah Poso. Agenda utama diisi dengan pemaparan rencana kerja, inovasi program, serta evaluasi dari masing-masing departemen melalui forum diskusi dan sinkronisasi antarbidang.

Ketua DPD Wahdah Islamiyah Poso, Ustadz Busman Muhammad, S.Pd.I., dalam arahannya menegaskan pentingnya komitmen dan tanggung jawab dalam perjuangan dakwah. Ia menyampaikan bahwa jalan dakwah tidak selalu berjalan mudah dan membutuhkan keteguhan dari para pengembannya.

“Jalan dakwah jarang sekali mulus. Dibutuhkan orang-orang yang bertanggung jawab untuk tetap bertahan. Mereka tidak akan meninggalkan tugas hanya karena situasi menjadi sulit,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, DPD Wahdah Islamiyah Poso berharap seluruh pengurus memiliki kesiapan mental dan manajerial yang matang menjelang pelaksanaan Mukerda XIII, serta tetap istiqamah dan bertanggung jawab dalam menjalankan program-program keummatan di tengah berbagai tantangan.

Share Postingan :
Sebelumnya :
Dengarkan Streaming Online

 Radio Wahdah

Dakwah - Pendidikan - Sosial - Kesehatan

Ormas Islam Bermanhaj Ahlussunnah Wal Jamaah

Profil


DPW Wahdah Islamiyah Sulawesi Tengah

Alamat : Kantor DPW Wahdah Islamiyah Sulawesi Tengah
Jl. Lekatu No. 27A Kelurahan Tavanjuka, Kecamatan Tatanga, Kota Palu.